Re: [beasiswa] [Butuh info] apasaja mengenai beasiswa dan saran tentang pemilihan bidang


tolongin dong , aku masih bingung mengenai beasiswa yang bertebaran. aku kelas 3 sma akan melanjutkan ke jenjang kuliah. yang aku pun masih bingung menentukan target PTN dan bidang apa.
– mengapa anda menginginkan beasiswa ?
– apa dasarnya anda menentukan ingin melanjutkan ke PTN / PTS ?
(the matter!!)
aku orangnya suka membuat suatu hal yang baru,
– hal baru ?
kurang suka fisika,
– mengapa ?
tapi merasa gengsi jika tak masuk bidang engginering nanti,
– gengsi jika tidak masuk bidang engineering ??? mengapa ? atas dasar apa ?
aku punya cita cita membangun perusahaan sendiri yang bernama IQ corporation.itu obsesiku sejak dulu, bahkan sampai sekarang berbagai desain logo perusahaan tersebut telah ak buat.
– mengapa anda ingin membangun perusahaan sendiri ? (apakah karena semata-mata pengaruh paradigma masyarakat pada umumnya ?)
– apa arti rencana nama perusahaan anda “IQ corporation” ? (biasanya nama perusahaan & logo  mewakili visi misi perusahaan dan pola pikir ‘pendirinya’)
aku pandai di bidang IT, Di perusahaan IQ tsb saja aku masih meraba raba mau produksi apa.
– pola pikir anda menurut saya masih terlalu tercampur-campur, antara idealisme yang didapat dari informasi pandangan sebagian masyarakat pada umumnya, dengan keterbatasan informasi yang anda miliki.
saya tak suka jadi “yang digaji”.
– mengapa ?
pandangan saya mengenai dunia ini sedikit idealis dan selalu berbeda sudut pandang. (yang positif tentunya),
– contohnya ?
saya kurang suka terlalu berpegangan dengan teori yang terdahulu karna bagi saya itu adalah suatu pengekang perkembangan.
– hati-hati, cara pikir anda agak rancu 🙂
teori yang dulu bukan harga mutlak mati yang tidak bisa dikembangkan, tapi sekaligus tidak bisa dilepaskan.
Saya pernah menjadi sutradara kecil dan editor stand-alone sekaligus kameramen stand-alone pada film yang saya buat sendiri “www.youtube.com/iqbalbb2” , saya selalu suka menjadi pemimpin , saya kurang suka dipimpin.
– mengapa / atas dasar apa anda suka memimpin dan tidak suka dipimpin ?

———————–

Question:
1)apa saja kah skill yang dibutuhkan seorang enterpreneur, dan apa sajakah persyaratan dan surat surat yang akan diurus aoabila membuat perusahaan dari skala kecil. apa saja susunan inti sebuah perusahaan?
1. pengertian akan makna apa itu enteurpreneurship serta pemaknaan nilai waktu dan apa itu uang.
2. pengetahuan dasar prinsip-prinsip ekonomi
3. cara pikir, dan cara kerja enterpreneur yg kreatif, inovatif, leadership dsb
2) apa saran anda tentang saya? bidang apakah yang harus saya geluti?
Apa tujuan hidup anda ? Mengapa ?
Apa yang paling penting dalam hidup anda ? dan apa yang anda kejar ? Mengapa ?
Apa kelebihan yang anda miliki ? Apa minat dan bakat anda ?
Apa kekurangan anda ?
Minimum, anda perlu menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut untuk menentukan bidang apa yang perlu anda geluti. 🙂
3)apa saran anda untuk saya?
Anda perlu banyak berdiskusi dengan orang lain, khsusnya yang lebih dewasa (mature) dari anda.
Anda perlu banyak baca buku / artikel yang berkualitas mengenai hal-hal yang menarik minat anda, untuk meng-clarify tujuan anda.
Anda perlu menyerap banyak sekali informasi yang dapat meluaskan wawasan anda agar mendapat gambaran yang lebih jelas untuk masa depan anda.
4) beasiswa , ada info:?:
jika fokus anda hanya uang, anda boleh lupakan point ini.
logikanya, tidak ada lembaga yang mau invest ratusan juta untuk seseorang yang fokusnya hanya ingin memperoleh pengetahuan untuk memperkaya diri sendiri 🙂 (no offense)
dan dalam hal ini, fokus goal anda sangat tidak jelas, biasanya pemberi beasiswa tidak akan memberi beasiswa pada calon mahasiswa yang rencana ke depannya tidak jelas.
Untuk beasiswa akadameik, tergantung prestasi akademik anda, serta kondisi ekonomi anda.
5) Wirausahawan, Arsitek, Manajemen finansial, engginer. mana yang cocok buat saya?
apa itu wirausahawan ? apa itu arsitek ? apa itu manajemen finansial ? apa itu engineer ?
itu masing2 jurusan yang sangat jauh bedanya.
misal: arsitek butuh seni dan logika; manajemen finansial perlu kepekaan dalam hal ekonomi; engineer logika matematis; dll
mohon maaf, dari pilihan anda tersebut, terlihat bahwa anda sama sekali tidak mengerti apa yang anda tanyakan / tujuan anda masih sangat tidak jelas.
Mohon maaf, saya tidak berniat menyinggung anda, tapi saya berusaha menyadarkan anda.
Sebenarnya tidak terlalu aneh jika siswa kelas 3 SMA belum berpikir sampai sana karena memang pendidikan kita tidak mendidik ke arah sana.
Tapi karena pertanyaan anda sudah seperti ini, saya sekalian mengguggah pola pikir anda dengan harapan dapat menambah wawasan anda. 🙂
6) perguruan tinggi mana yang tepat untuk saya targetkan?
tergantung tujuan anda, interest anda, lokasi anda, budget anda, dsb.

7) apa produk yang tepat untuk IQ corporation?

tidak ada enterpreneur yg bertanya ke orang lain :’ apa yg harus saya buat ?’
seharusnya seorang enterpreneur justru disebut enterpreneur karena ia mampu membaca kebutuhan orang sebelum org lain sadar.
bahasa simplenya: melihat peluang yg tidak org lain lihat.
karena, jika anda sendiri tidak tahu apa yg harus anda buat, bagaimana orang lain tahu ?
—————
Sekali lagi, saya sama sekali tidak ingin menyinggung anda, saya hanya ingin berusaha menstimulasi pemikiran anda, agar anda lebih terbukan mengenai apa yang anda tanyakan 🙂
semoga membantu

From: Iqbal
To: [email protected]
Sent: Sunday, February 19, 2012 9:51 PM
Subject: [beasiswa] [Butuh info] apasaja mengenai beasiswa dan saran tentang pemilihan bidang

 

tolongin dong , aku masih bingung mengenai beasiswa yang bertebaran. aku kelas 3 sma akan melanjutkan ke jenjang kuliah. yang aku pun masih bingung menentukan target PTN dan bidang apa.

(the matter!!)
aku orangnya suka membuat suatu hal yang baru, kurang suka fisika, tapi merasa gengsi jika tak masuk bidang engginering nanti, aku punya cita cita membangun perusahaan sendiri yang bernama IQ corporation.itu obsesiku sejak dulu, bahkan sampai sekarang berbagai desain logo perusahaan tersebut telah ak buat. aku pandai di bidang IT, Di perusahaan IQ tsb saja aku masih meraba raba mau produksi apa. saya tak suka jadi “yang digaji”. pandangan saya mengenai dunia ini sedikit idealis dan selalu berbeda sudut pandang. (yang positif tentunya), saya kurang suka terlalu berpegangan dengan teori yang terdahulu karna bagi saya itu adalah suatu pengekang perkembangan. Saya pernah menjadi sutradara kecil dan editor stand-alone sekaligus kameramen stand-alone pada film yang saya buat sendiri “www.youtube.com/iqbalbb2” , saya selalu suka menjadi pemimpin , saya kurang suka dipimpin.

Question:
1)apa saja kah skill yang dibutuhkan seorang enterpreneur, dan apa sajakah persyaratan dan surat surat yang akan diurus aoabila membuat perusahaan dari skala kecil. apa saja susunan inti sebuah perusahaan?

2) apa saran anda tentang saya? bidang apakah yang harus saya geluti?

3)apa saran anda untuk saya?

4) beasiswa , ada info:?:

5)Wirausahawan,Arsitek, Manajemen finansial, engginer. mana yang cocok buat saya?

6)perguruan tinggi mana yang tepat untuk saya targetkan?

7)apa produk yang tepat untuk IQ corporation?

__._,_.___



Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja